Jatim Times Network Logo
Poling Pilkada 2024 Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Poling Pilkada 2024
Pendidikan

Daftar SNPMB Resmi Dibuka! Begini Cara Cek Kuota Sekolah dan Masa Sanggah SNBP 2026

Penulis : Mutmainah J - Editor : A Yahya

13 - Jan - 2026, 10:53

Placeholder
Ilustrasi siswa. (Foto: Freepik)

JATIMTIMES - Pengumuman kuota sekolah untuk Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2026 masih terus menjadi perhatian siswa kelas 12 SMA/SMK sederajat. Apalagi, mulai hari ini Senin 12 Januari 2026, proses registrasi akun SNPMB siswa resmi dibuka, sehingga peserta bisa mulai menyiapkan diri mengikuti tahapan seleksi masuk perguruan tinggi negeri.

Melalui sistem SNPMB, setiap sekolah telah mendapatkan jatah kuota siswa eligible yang bisa mengikuti SNBP. Jumlah kuota tersebut ditetapkan berdasarkan akreditasi sekolah dan kelengkapan data pendidikan. Sekolah yang merasa kuotanya tidak sesuai juga masih bisa mengajukan sanggahan hingga 15 Januari 2026.

Baca Juga : Kronologi Kasus Timothy Ronald yang Diduga Lakukan Penipuan Kripto, Diperiksa Hari Ini

Apa Itu Kuota Sekolah SNBP?

Kuota sekolah SNBP merupakan batas maksimal jumlah siswa yang boleh diikutsertakan oleh suatu sekolah dalam seleksi SNBP. Penentuan kuota ini dilakukan oleh panitia SNPMB dengan mempertimbangkan status akreditasi dan konsistensi pengisian data sekolah.

Secara umum, besaran kuota ditetapkan sebagai berikut:

• Sekolah berakreditasi A dapat mengajukan hingga 40 persen siswa terbaik

• Sekolah berakreditasi B maksimal 25 persen siswa terbaik

• Sekolah berakreditasi C atau belum terakreditasi hanya 5 persen siswa terbaik

Sekolah yang rutin dan konsisten menggunakan e-Rapor berpeluang memperoleh tambahan kuota hingga 5 persen

Kuota ini menjadi dasar dalam menentukan siapa saja yang berhak mendaftar melalui jalur prestasi tanpa tes.

Cara Cek Kuota Sekolah SNBP 2026

Panitia menyediakan dua metode untuk mengecek kuota sekolah, yaitu berdasarkan lokasi wilayah atau nomor NPSN sekolah.

1. Cek Kuota Berdasarkan Lokasi

Langkah-langkahnya:

• Buka laman resmi SNPMB di

https://snpmb.id/snbp/kuota-sekolah

• Pilih menu Pencarian Berdasarkan Lokasi

• Tentukan provinsi, misalnya Sumatera Selatan

• Pilih kabupaten atau kota, misalnya Palembang

• Sistem akan menampilkan daftar sekolah lengkap dengan NPSN, akreditasi, dan kuota

• Cari nama sekolah yang ingin diketahui kuotanya

2. Cek Kuota Berdasarkan NPSN

Jika sudah mengetahui NPSN sekolah, caranya lebih cepat:

• Masuk ke halaman https://snpmb.id/snbp/kuota-sekolah

• Pilih menu Pencarian Berdasarkan NPSN

• Masukkan nomor NPSN

• Klik Cari

• Data sekolah beserta kuota akan langsung ditampilkan

Jadwal dan Tata Cara Sanggah Kuota Sekolah

Sekolah yang merasa jumlah kuota yang ditetapkan tidak sesuai dengan kondisi sebenarnya dapat mengajukan sanggahan. Masa sanggah dibuka sejak 29 Desember 2025 dan akan ditutup pada 15 Januari 2026.

Sanggahan dilakukan sesuai dengan jenis permasalahan:

Baca Juga : Relokasi RPH Pegirian Dilanjutkan Setelah Idul Fitri 2026, Pemkot Surabaya Lakukan Pendekatan dan Sosialisasi

- Jika terkait jumlah siswa atau jurusan, sekolah harus berkoordinasi dengan Dapodik atau EMIS

- Jika menyangkut akreditasi sekolah atau madrasah, pengajuan dilakukan melalui helpdesk BAN-PDM

- Setelah perbaikan diajukan, sekolah wajib memantau pembaruan data di sistem referensi Kemdikbud agar perubahan tercatat dalam basis data SNPMB

Jadwal Penting SNBP dan SNBT 2026

Berikut rangkaian jadwal seleksi masuk PTN tahun 2026 yang wajib diperhatikan siswa dan sekolah.

Jadwal SNBP 2026

• Pengumuman kuota sekolah: 29 Desember 2025

• Masa sanggah: 29 Desember 2025 – 15 Januari 2026

• Registrasi akun SNPMB sekolah: 5 – 26 Januari 2026

• Pengisian PDSS oleh sekolah: 5 Januari – 2 Februari 2026

• Registrasi akun SNPMB siswa: 12 Januari – 18 Februari 2026

• Pendaftaran SNBP: 3 – 18 Februari 2026

• Pengumuman hasil SNBP: 31 Maret 2026

• Unduh kartu peserta SNBP: 3 Februari – 30 April 2026

Jadwal UTBK–SNBT 2026

• Registrasi akun SNPMB siswa: 12 Januari – 7 April 2026

• Pendaftaran UTBK-SNBT: 25 Maret – 7 April 2026

• Pembayaran biaya UTBK: 25 Maret – 8 April 2026

• Pelaksanaan UTBK: 21 – 30 April 2026

• Pengumuman hasil SNBT: 25 Mei 2026

• Unduh sertifikat UTBK: 2 Juni – 31 Juli 2026

Dengan mengecek kuota sejak awal, siswa dan sekolah bisa menyusun strategi terbaik untuk mengikuti SNBP 2026. Pastikan semua data sekolah dan nilai siswa sudah benar agar peluang lolos ke perguruan tinggi negeri semakin besar.


Topik

Pendidikan Snbp kuota snbp seleksi mahasiswa baru



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Indonesia Online. Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Gresik Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Mutmainah J

Editor

A Yahya

Pendidikan

Artikel terkait di Pendidikan